22 Contoh Tanaman Hias Gantung Beserta Nama Latinnya
Kalau anda ingin konsep natural dan menyehatkan, tanaman gantung hias bisa menjadi salah-satu pilihan. Apalagi kalau tanamannya warna-warni, elegan, dan menciptakan aksen yang elok bagi sekitar. Bahkan anda tidak memerlukan ruangan yang luas untuk menanamnya.
Tanaman pot atau wadah gantung memang banyak spesiesnya. Bisa disesuaikan juga dengan ukuran dan kondisi pertumbuhannya. Selain itu, perawatannya cenderung mudah, sebab kebanyakan tanaman hias ini tidak menuntut untuk terus-terusan disiram.
Daftar Isi :
Berikut daftar tanaman hias gantung yang indah dan mudah dirawat:
1. Tanaman Gantung Nasturtium
Bernama latin : Tropaeolum. Tanaman berdaun hijau ini memproduksi bunga-bunga berbentuk bulat dan berwarna cerah. Pertumbuhannya terbilang cepat. Perawatannya juga tidak begitu rumit. Apalagi kalau lingkungannya hangat dan pasokan sinar mataharinya bagus. Tanaman ini juga tidak memerlukan banyak pupuk.
2. Tanaman Gantung Petunia
Nama latin : Petunia. Tanaman ini memang populer dijadikan sebagai pengisi keranjang atau pot gantung. Petunia memang rimbun dan langsung menebarkan keindahan bagi sekitar. Selain itu, varietasnya juga banyak.
3. Tomat Gantung Cherry
Nama latin : Solanum lycopersicum var. cerasiforme. Tidak seperti sayuran lain, tanaman ini lebih mudah beradaptasi dengan lingkungan. Apalagi kalau anda memilih varietas yang tepat, kondisi yang mendukung, serta wadah yang sesuai. Selain memperindah, tanaman ini juga bisa menghadiahkan tomat mungil yang cukup banyak.
4. Tanaman Gantung Portulaca
Nama latin : Portulaca. Sebagian orang menyebutnya sebagai moss rose. Bentuknya menakjubkan. Warnanya juga tidak kalah memikat. Keindahan tropisnya berlaku juga bagi daerah non-tropis. Selain itu, anda bisa menempatkannya pada wadah gantung atau yang biasa.
5. Tanaman Gantung Begonia
Nama latin : Begonia. Tempat yang teduh menjadi spot kesukaan begonia. Di luar sana, tanaman ini mekar sempurna pada musim panas dan gugur. Warna bunganya beragam. Bisa pink, putih, dan merah. Demikian juga dengan varietasnya yang cukup beragam. Begonia lebih betah berada dalam tanah yang lembap. Namun bukan berarti anda harus menyiramnya setiap saat. Sebab jika kelebihan air, akar begonia jadi rentan busuk.
6. Tanaman Gantung Philodendron
Nama ilmiah atau nama latin : Philodendron. Kedua tanaman hias ini sangat populer di Indonesia. Bahkan philodendrom disebut-sebut sebagai tanaman hias yang sangat instagrammable. Daunnya berbentuk hati dan warnanya hijau muda. Ada pun Spider plant tumbuh begitu rimbun dengan dedaunan berwarna hijau muda dan putih. Keduanya juga bisa menjadi opsi bagus jika anda menginginkan tanaman hias gantung.
7. Tanaman Gantung Lili Paris
Nama lain : Spider plant. Nama latin / Ilmiah : Chlorophytum comosum
8. Twinspur
Nama latin : Diascia. Sebagian menyebut diascia sebagai Twinspur. Tanaman ini juga bisa menjadi pertimbangan ketika anda hendak menanam pada wadah gantung. Orang-orang menyukai bunganya yang imut dan lebat. Warnanya juga bervariasi dan cerah. Namun perawatan bunga ini memang cukup sulit.
9. Geranium
Nama latin : Geranium. Nama lain : Crane’s-bill. Ya, geranium juga bisa dijadikan tanaman pot atau wadah. Baik bunga mau pun daunnya sama-sama memiliki nilai estetika tinggi. Tanaman ini betah dengan spot yang tersorot matahari dan tanah yang disiram dengan rutin.
10. Verbena
Nama latin : Verbena. Tanaman ini juga memungkinkan jika ditanam dalam wadah gantung. Namun anda mesti memastikan kalau bunga ini mendapatkan sinar matahari yang dibutuhkannya. Dengan demikian, tanaman ini akan menghadiarkan bunga-bunga jelita nan warna-warni. Ada lavender, pink, merah, putih, dan ungu.
11. Fuchsia
Nama ilmiah : Fuchsia. Tak ada yang menampik keelokan tanaman pot gantung ini. Bunganya begitu ‘ramai’, namun tetap memiliki aura elegan. Jenisnya juga sangat banyak, bahkan melebihi 120 varietas. Batangnya ke luar menjalar dan menghadirkan bunga beraneka warna. Ada yang oranye, pink, atau ungu. Warnanya juga begitu kontras.
12. Impatiens
Nama ilmiah: Impatiens. Tanaman ini lebih menyenangi tanah yang lembap dan ruang yang teduh. Bunganya tumbuh dengan berbagai warna. Mulai dari pink, salmon, putih, ceri, dan lavender. Tanaman ini mudah ditanam melalui stek dan biji. Agar pertumbuhannya bagus, anda bisa menambahkan bubuk secara berimbang.
13. Dianthus
Ada sekitar 300 varietas yang bisa anda pilih. Tanaman ini sendiri biasanya dimanfaatkan sebagai pembatas, bunga potong, penghias tanah, atau juga memperindah lingkungan dengan ditanam dalam pot gantung. Selama musim panas, dianthus akan menghadirkan bunga beraneka warna.
14. Ivy
Nama latin : Hedera. Ivy juga menjadi salah-satu tanaman yang menawarkan aneka jenis dan bentuk dedaunan. Ivy menjadi opsi sempurna bagi anda yang ingin memberikan nuansa alam nan sejuk di sekitar. Keberadaannya dalam pot gantung juga memberikan kesan anggun tersendiri.
Ivy tumbuh bagus di luar, di tempat teduh. Namun ivy juga bisa tumbuh subur di dalam rumah, sebab tanaman ini tidak memerlukan sinar matahari secara langsung. Perawatannya juga cukup minimalis.
15. Pansy
Nama latin : Viola tricolor var. hortensis. Salah-satu keunggulan pansy yaitu pertumbuhannya yang cepat. Bunga yang dihasilkan juga sangat indah dan warna-warni. Mata jadi segar melihatnya.
16. Lobelia
Nama latin : Lobelia. Seperti pansy, tanaman ini juga tumbuh dengan cepat. Penampilannya bahkan sangat lebat, sehingga lobelia menjadi salah-satu pilihan terbaik untuk ditanam di pot gantung. Apalagi tanaman ini unggul dari segi wujud dan warnanya. Bunganya mungil, rimbun, dan warnanya indah. Anda bisa mendapatkan warna ungu, biru, putih, atau pink.
17. Sweet alyssum
Nama latin : Lobularia maritima. Nama lain : Sweet alyssum. Sesuai namanya, tanaman ini memang sangat manis. Ada kebahagiaan dan kepuasan tersendiri melihat tanaman ini tumbuh dengan sehat. Bunganya juga menguarkan aroma yang menenangkan. Pilihan pas!
18. Lantana
Nama latin : Lantana camara. Nama lain : Tembelekan. Bunga-bunga imut tanaman ini juga menarik hati. Bunganya harum. Sehingga kemungkinan besar keberadaannya akan menarik para penyerbuk tanaman.
19. Calibrachoa
Nama latin : Calibrachoa. Nama lain dari tanaman ini yaitu ‘million bells’. Sepupu dari petunia ini memang indah dan menyegarkan. Ketangguhannya juga tidak perlu ditanya. Selain tahan penyakit, tanaman ini bisa menyesuaikan diri dalam berbagai kondisi.
20. Nemesia
Nama latin Nemesia. Nemesia ini menjadi tanaman lain yang bersifat tangguh. Pertumbuhannya juga tidak merepotkan. Jika lingkungannya sesuai, nemesia menghadirkan bunga yang menawan.
21. Kaktus Anggur
Nama latin : Sedum morganianum. Sekilas, tanaman hias gantung ini mirip seperti kaktus mini. Termasuk sifatnya yang memerlukan sedikit air dan lebih banyak cahaya matahari. Orang-orang pun kadang menamainya sebagai ‘kaktus anggur’.
22. Paku Gunung
Nama latin : Nephrolepis exaltata. Nama lain : Pakis Boston. Pakis ini menjadi pilihan lain bagi anda yang ingin memiliki tanaman hias gantung yang indah dan mudah dirawat. Warna hijaunya memberikan sensasi rileks dan segar. Daunnya juga tumbuh menjuntai ke bawah, sehingga memberikan kesan indah di area sekitarnya.
Jadi, mau menanam tanaman hias gantung yang mana, nih? Tanaman hias gantung. #RD