10 Hewan yang Paling Berbau Busuk - ekor9.com - ekor9.com

10 Hewan yang Paling Berbau Busuk

ekor9.com. Manusia biasa tentu sangat memerdulikan bau dirinya. Selain tidak percaya diri, ada ketakutan kalau orang sekitar pun merasa tidak nyaman. Oleh karena itu, manusia akan rutin mandi atau membersihkan diri dan memakai minyak wangi.

Kontras dengan para binatang, yang memang tidak acuh terhadap aroma badannya. Padahal beberapa diantara mereka memang bau busuk. Bahkan bagi mereka, bau tersebut jauh lebih baik ketimbang dengan diganggu para predator lapar dan manusia usil.

Daftar Isi :

Berikut ini Daftar 10 Hewan yang Bau Busuk di Dunia:

1. Burung Hoatzin/ Stinkbird

hewan bau busuk, hewan berbadan bau, hewan berekor bau, hewan ekor bau, hewan kelenjar bau, hewan bau menyengat, hewan paling bau

Burung Hoatzin – via : yasminroohi.com

Julukan ‘stinkbird’ alias burung berbau busuk memang disertai alasan kuat. Burung unik yang langka ini memiliki sistem pencernaan paling tidak lazim di antara semua unggas. Bakteri di dalam usus depan yang mencerna makanannya, bukan bakteri usus belakang. Hal ini membuat sistem pencernaannya mirip mamalia ruminansia atau pemamah biak seperti sapi.

Hoatzin adalah vegetarian sejati. Mereka hanya melahap daun-daunan, buah-buahan, dan bunga-bungaan. Makanan burung ini menguarkan bau tidak sedap mirip seperti pupuk kandang.

2. Tamandua Selatan/ Southern Tamandua

hewan yang memakan semut adalah, hewan yang makan semut, hewan yang suka makan semut, hewan yang memakan semut tts, semut merupakan contoh hewan pemakan

Mamalia pemakan semut ini kadang disebut juga sebagai trenggiling berukuran lebih kecil. Meski ukurannya tidak bikin kenyang, namun tamandua ini tetap menjadi target para predator seperti jaguar. Hanya saja, tamandua tidak akan tinggal diam ketika diserang. Mereka akan mengeluarkan bau busuk andalan yang keluar dari kelenjar anal yang terdapat pada bagian bawah ekornya. Baunya mirip seperti sigung. Selain itu, hewan ini juga dipersenjatai dengan ekor, cakar panjang, dan lengan berotot.

Baca Juga:  5 Hewan dengan Cara Kawin Paling Sadis dan Mengerikan

3. Kumbang Bombardier/ Kumbang Pengebom (Bombardier Beetle)

hewan apa yang bau, nama hewan yang mengeluarkan bau, nama hewan yang mengeluarkan bau busuk, hewan yang bau kentut, hewan yang memiliki kentut bau

Bombardier Beetle – via : pinterest.com

Sesuai namanya, kumbang ini memiliki sistem pertahanan istimewa. Kalau merasa terancam dan dalam bahaya, mereka akan menggosok-gosokkan kaki depannya. Ketika itu juga, musuh atau penyerang akan ciut.

Sebab sesaat kemudian, mereka akan menyemprotkan cairan kimia panas bernama hydroquinone dari dalam tubuhnya. zat lainnya yaitu hydrogen peroxida. Kombinasi keduanya menghasilkan cairan lengket dengan bau menyengat. Senjata andalan ini berakibat fatal bagi serangga lainnya, tidak bagi manusia.

4. Gulo Gulo/ Wolverine

hewan wolverine adalah, gambar hewan wolverine, fakta hewan wolverine, apa itu hewan wolverine, binatang wolverine, binatang wolverine adalah, wolverine hewan

Hewan wolverine – via : oregonconservationstrategy.org

Karnivora yang berotot dan sangar ini menjadi inspirasi bagi film Hollywood yang dimainkan oleh Hugh Jackman. Namun mereka lupa, bahwa binatang ini merupakan salah-satu yang paling bau di dunia. Sehingga mereka kerap disebut ‘nasty cat’ dan ‘skunk bear’.

Secara teknis, wolverine masih masuk ke dalam Mustelidae bersama musang Cs. Tetapi bau yang dihasilkan wolverine tidak bertujuan untuk menyerang atau mempertahankan diri. Biasanya mereka menggunakan kelenjar anal untuk sekresi kuat sebagai tanda kemampuan seksual di musim kawin dan penegas wilayah kekuasaan.

Baca Juga:  Jangan Tertukar! Ini Bedanya Macan, Leopard, Jaguar, Puma, dan Panther

5. King Ratsnake

ular bau busuk, apakah ular bau, hewan yang bau badannya, hewan yang bau busuk, hewan berekor bau, hewan bau cuka, hewan kelenjar bau, hewan bau menyengat

Dalam hal pertahanan dan penyerangan, ular biasanya identik dengan gigitan berbisa atau cekikan maut, bukan dengan bau busuk. Namun ular ini menjadi pengecualian. Mereka juga memiliki julukan aneh, yakni sebagai ‘stink snake’ dan ‘dewi berbau tidak sedap’.

Ular tikus memang memiliki kelenjar post-anal yang memberikan aroma tidak menyenangkan, khususnya ketika terdesak atau terancam. Sekilas, ular ini tampak tidak berdata. Namun faktanya, mereka bisa tumbuh dengan ukuran 2,5 meter. Mangsanya juga merupakan ular lain, termasuk kobra Tiongkok.

6. Hupo/ Burung Hud-Hud/ Hoopoe

Burung cantik asal Eurasia dan Afrika ini tidak berbau busuk setiap waktu. Namun ketika burung hupo betina berkembangbiak atau mengerami telurnya, maka kelanjar did alam tubuhnya akan memproduksi bau yang pasti sukses merusak selera makan. Bau tersebut mirip seperti bangkai atau daging busuk. Selain itu, burung ini juga hobi membuang kotorannya secara eksplosif, seakan sengaja agar tidak ada apa pun yang tertarik padanya.

7. Setan Tasmania/ Tasmanian Devil

hewan di negara australia

Mendengar nama ‘Tasmnian Devil’, anda mungkin teringat salah-satu tokoh fiksi kartun yang menjadi musuh bebuyutannya Bugs Bunny. Realitanya, hewan berkantung ini merupakan penghuni Pulau Tasmania, Australia. Ketika stres atau kalang-kabut, ia akan melepas aroma busuk yang menyengar. Sehingga pemangsa yang berusaha mendekatinya akan berpikir ulang.

Baca Juga:  8 Hewan Paling Setia Ini, Bikin Kita Paham Arti Persahabatan

8. Zorilla/ Striped Polecat

hewan yang bau cuka, hewan yang bau pandan, hewan yang bau amis, hewan yang bau kecut, hewan yang bau badannya, hewan yang bau lumpur, hewan yang bau busuk

Zorilla/ Striped Polecat – via : aforeverquest.com

Selain wolverine, zorilla menjadi salah-satu anggota Mustelid lain yang berbau tidak enak. Binatang ini memiliki kelenjar anal khusus untuk menandai kawasan teritorialnya. Mereka juga kerap mengarahkan semprotan kimia pada predator agar jera dan berhenti mengganggunya.

9. Musk Ox

hewan yang bau badannya, hewan yang bau kentut, hewan apa yang bau, hewan bau busuk, hewan berbadan bau, hewan yang memiliki kentut bau, hewan kelenjar bau, hewan bau menyengat

Hewan dari kawanan lembu ini, dari kejauhan akan tampak menggoda. Namun setelah dekat, mereka bisa jadi memuakkan. Di awal musim panas, selama musim kawin, kelenjar dalam lembu jantan akan menguarkan cairan berbau di dekat matanya, lalu merayap juga ke bulunya. Bagi hidung manusia, bau ini tidaklah sedap. Namun bagi muskox betina, bau ini justru sangat menarik perhatian. Sang betina tinggal sabar menunggu hasil perkelahian keras para jantan.

10. Sigung/ Skunk

hewan paling bau depannya s, hewan yang sangat bau, hewan bau seperti musang, sebutkan hewan yang bau, hewan semacam musang yang bau, hewan sejenis musang yang bau, hewan yg bau

Sigung menjadi salah-satu binatang bau paling populer di dunia. Berdekatan dengan sigung bukanlah gagasan yang menyenangkan. Sebab mereka tidak akan segan-segan untuk menyemprotkan senjata kebanggaannya. Anda bahkan akan susah-payah menghilangkan jejak baunya. Sehingga Humane Society di Amerika Serikat memberikan saran yang cukup rumit. Anda mesti mencampurkan soda kue, hidrogen peroksida, dan sabun pencuci piring.

Setelah tahu hewan apa saja yang paling berbau busuk, anda mesti mengantisipasi segala kemungkinannya. Jangan sampai indera penciuman jadi trauma karena sudah meloloskan aroma paling tidak sedap di dunia. Demikian, 10 Hewan yang Paling Berbau Busuk. #RD

error: