Kumpulan Resep Umpan Essen Ikan Mas Dijamin Ampuh
Memancing bukan hanya soal mendapatkan ikan berukuran besar, namun juga tentang sensasi saat berhasil mendapatkan ikan buruan yang menyambar umpan kita. Oleh karena itu dalam memancing kita perlu mengenal jenis umpan yang ampuh untuk berbagai macam ikan. Secara umum, ikan air tawar memiliki karakter, sifat, dan pola makan yang sama sehingga antara satu dengan lainnya bisa dipancing menggunakan umpan yang sama. Seperti salah satunya yaitu menggunakan bahan baku utama essen ikan mas.
Dan dalam kesempatan kali ini, mari kita lebih mengenal tentang essen ikan mas yang mana sering dijadikan bahan baku umpan berbagai jenis ikan air tawar. Penggunaan essen ikan mas dengan kombinasi bahan lainnya bisa menghasilkan umpan jitu yang dijamin ampuh anti boncos. Selain itu, juga memiliki beragam manfaat. Penasaran apa saja manfaat dan kelebihan dari bahan umpan yang satu ini? Langsung saja simak ulasannya berikut ini!
Daftar Isi :
Mengenal Manfaat dari Essen Ikan Mas yang Populer
Essen ialah aroma berbentuk cairan yang ditambahkan ke dalam racikan umpan. Pemancing biasanya mencampurkan essen dalam ramuan umpan dengan berbagai macam bahan. Dan berikut ini beberapa manfaat dari essen ikan mas:
Baca juga : Umpan Jitu Ikan Mas Sederhana Dijamin Ampuh 100%
1. Sebagai Sinyal Kehadiran Umpan
Ketika pemancing menggunakan umpan berbahan essen ikan mas, maka para ikan yang ada di dalam kolam ataupun sungai akan segera mengetahui keberadaan umpan tersebut. Essen dengan aroma yang khas akan merangsang nafsu makan ikan-ikan sehingga pancingan anda akan segera disambar. Kemampuan essen dalam mengeluarkan gas dan wewangian ini sudah terbukti sangat ampuh karena bahan ini menjadi salah satu umpan terlasir bagi para mancing mania.
2. Meningkatkan Kualitas Umpan
Pemancing meracik umpan dengan mencampurkan bahan-bahan seperti telur, deho, keju, dan lain-lain sampai menjadi umpan siap pakai. Namun, seringkali pemancing hanya mengira-ngira dosis adonan seperti misalnya menggunakan telur 2 butir, deho 2 sendok makan, dan sebagainya. Kemungkinan umpan tersebut hasilnya akan terlalu anyir atau menghasilkan aroma yang justru tidak disukai ikan. Di sinilah keberadaannya berperan penting. Essen menguatkan umpan dan mengisi kelemahan tersebut untuk meningkatkan aroma dan kualitas adonan umpan yang anda buat.
2. Mengumpulkan Ikan
Umpan yang memakai essen gampang diketahui ikan dan akan cepat dilahap ikan. Umpan yang baik tentu akan membuat para ikan segera berkumpul pada spot yang diinginkan karena ikan bakal menandai area tersebut sebagai sumber makanan. Apabila ikan telah berkerumun pada area yang anda inginkan maka tidak terlalu susah bagi para mancing mania mendaratkan ikan buruannya. Terlebih ikan yang sudah betah di suatu area akan sulit untuk pindah ke area lainnya.
2. Menandai Lokasi sebagai Sarang Ikan
Ikan tentunya bakal memilih umpan yang bagus, baik dari kadar nutrisi atau dari wewangiannya. Pemancing yang secara intensif membuang kailnya pada titik yang sama mempunyai keuntungan sebab sisa-sisa umpan bakal berjatuhan pada titik yang sama. Ini membuat ikan-ikan berkerumun pada titik tersebut. Tentunya ini akan mempermudah pemancing mendaratkan target buruannya. Ikan bakal menjadikan lokasi tersebut sebagai sarang sebab di lokasi tersebut terdapat cukup banyak makanan dari sisah-sisah essen itu tadi.
4. Meminimalisir Bahan Baku Umpan
Inilah keunggulan essen yang sangat menonjol. Bahan-bahan untuk menciptakan umpan dapat menjadi lebih sederhana. Umpan dasar yang digunakan seperti sagu, Atang, dan kinoy bisa langsung ditetesi essen dan dapat dijadikan adonan umpan. Tentunya lebih baik lagi andai ditambahkan bahan-bahan penunjang lain seperti misalnya telur atau kroto.
5. Meningkatkan Nafsu Makan Ikan
Nafsu makan para ikan umumnya bisa dipengaruhi cuaca dan temperatur air. Di samping itu, kesehatan ikan juga bisa mempengaruhi nafsu makannya. Ikan yang sedang malas makan pastinya akan sangat sulit dipancing. Nah, Essen ikan mas mempunyai peranan di sini untuk menambah nafsu ikan. Aroma essen yang merambat di dalam air akan segera memberi tanda untuk ikan dan meningkatkan selera makannya sehingga ikan akan segera melahap umpan tersebut sekalipun ia sudah kenyang.
Cara Membuat Umpan dengan Essen Ikan Mas Dijamin Jitu
Sejauh ini sudah banyak orang yang mencoba menciptakan umpan paling jitu untuk memancing ikan mas atau ikan air tawar lainnya. Akan tetapi, tak banyak pula yang gagal karena terkadang salah dalam menakar bahan ataupun mengkombinasikan bahan-bahan yang efektif. Nah, supaya anda tidak mengalami hal yang sama, maka berikut ini akan kami bagikan beberapa umpan efektif yang bisa dibuat sendiri di rumah.
1. Umpan Essen Ikan Mas dan Santan
Bahan yang dibutuhkan:
- Essen ikan mas.
- 1 bungkus susu dancow.
- Sarden.
- 1 santan kara.
- 1 ons kroto.
- 4 butir putih telur.
- 3 daun pandan.
Cara membuat:
- Campur seluruh bahan (kecuali sarden).
- Aduk semua bahan hingga tercampur rata.
- Kukus selama kurang lebih 15 menit lalu angkat dan dinginkan.
- Setelah dingin campurkan sarden dan aduk kembali hingga merata.
- Tambahkan essen ikan mas dan umpan siap digunakan.
2. Umpan Essen dan Tepung Beras
Bahan yang dibutuhkan:
- 2 sdm tepung beras.
- Essen ikan mas.
- 1 potong keju.
- Santan.
- 1 sachet susu dancow putih.
- 1 ons kroto.
Cara membuat:
- Campur seluruh bahan (kecuali santan) dan aduk hingga merata.
- Tambahakan santan secukupnya supaya tidak encer atau masih terlalu kental.
- Masukkan adonan tersebut ke dalam dalam plastik dan kukus selama 20 menit.
- Tunggu sampai dingin. Umpan siap digunakan.
3. Umpan Essen Ikan Mas dan Pindang
Bahan yang dibutuhkan:
- Essen ikan mas.
- 200 gram pelet ikan.
- Ikan pindang 2 – 3 iris.
- Nissin crackers rasa keju 2 – 3 buah.
- 1/2 ons kroto.
Cara membuat:
- Rendam ikan pindang dengan air panas sekitar 10 menit.
- Kemudian buang daging ikan yang berwarna hitam.
- Campur semua bahan kecuali kroto.
- Aduk sampai semua tercampur rata dan adonan kenyal.
- Cocol kroto dengan umpan pancing ketika hendak memancing nantinya.
4. Umpan Essen Ikan Mas dan Ubi
Bahan yang dibutuhkan:
- 4 buah Jagung.
- 4 butir kuning telur.
- Santan.
- Ikan kembung.
- Ubi putih.
- Kroto.
- Essen ikan mas.
Cara membuat:
- Kukus ubi dan ikan kembung yang sudah dibersihkan.
- Jika sudah matang, buang duri ikan kembung.
- Kemudian blender jagung sampai halus.
- Campurkan jagung, ikan, kuning telur dan santan, aduk sampai rata.
- Masukkan adonan ke kedalam plastik kemudian kukus selama 15 menit hingga terlihat berminyak.
- Umpan didinginkan sejenak, Aduk sarden dan ubi hingga merata.
- Masukkan adonan umpan kukus dan aduk lagi sampai merata.
- Masukan kroto dan aduk sampai merata lalu tambahkan essen ikan mas.
Nah, itulah beberapa tips yang bisa kami bagikan seputar essen ikan mas dan manfaatnya. Dengan menggunakan kumpulan resep umpan ini, dijamin aktifitas mancing ikan Anda akan lebih mudah. Semoga ulasan ini bermanfaat dan selamat memancing ikan buruan anda.