8 Kebun Binatang Paling Besar Terbaik di Dunia - ekor9.com - ekor9.com

8 Kebun Binatang Paling Besar Terbaik di Dunia

ekor9.com. Kebun Binatang Paling Besar. Istilah besar diartikan untuk ukuran yang tidak biasa, atau lebih dari sedang-sedang saja. Hal ini berlaku hampir untuk semua hal, termasuk kebun binatang. Namun ada yang mengkategorikan kebun binatang besar karena luasnya, ada juga yang menyebutnya besar karena jumlah spesies binatang yang berada di dalamnya.

Jika bicara tentang lahan, maka kebun binatang Red McCombs Wildlife di Texas bisa menjadi pemenangnya. Pasalnya tempat tersebut berukuran 12.000 hektar. Hanya saja, mereka hanya fokus pada pelestarian satwa liar yang berjumlah sekitar 20 spesies saja.

Nah, berikut ini daftar kebun binatang terbesar di dunia.

Daftar Isi :

1. Kebun Binatang Toronto

kebun binatang terbesar dunia, kebun binatang terbesar di dunia, kebun binatang terbesar dan terlengkap di dunia

Karena berukuran sekitar 287 hektar, kebun binatang ini pun jadi yang terbesar di Kanada. Di sana terdapat 491 spesies dan sekitar 16000 hewan. Hewan-hewan tersebut terbagi menjadi 7, sesuai dengan wilayah geografisnya. Ada indo-Malaya, Amerika, Afrika, Australasia, Tundra Trek, Eurasia, dan Kanada sendiri.

Baca Juga:  15 Hewan Langka di Indonesia Beserta Gambar, Penjelasan dan Daerah Asalnya

2. Kebun Binatang Bronx

10 kebun binatang terbesar di dunia, 7 kebun binatang terbesar di dunia, 5 kebun binatang terbesar di dunia

Bronx Zoo adalah kebun binatang metropolitan yang terletak di New York City, dan menjadi yang terbesar di Amerika Serikat. Luasnya kurang-lebih 107 hektar. Kebun binatang yang mulai dibuka pada 1899 ini ditempati oleh 4000-an hewan dari 650 spesies.

3. Kebun Binatang Beijing

kebun binatang terbesar di dunia

Pada akhir Dinasti Qing, sekitar tahun 1906, kebun binatang ini mulai didirikan. Tempat ini merupakan rumah bagi 14.500 hewan, yang terdiri atas 500 spesies hewan laut dan 450 hewan darat. Selain terkenal karena areanya yang luas sekitar 89 hektar dan koleksinya yang banyak, orang-orang juga tertarik untuk melihat hewan langka endemik Tiongkoknya, yakni Giant Panda.

4. Kebun Binatang Henry Doorly

kebun binatang terbesar dunia, kebun binatang terbesar di dunia, kebun binatang terbesar dan terlengkap di dunia, 10 kebun binatang terbesar di dunia, 7 kebun binatang terbesar di dunia, 5 kebun binatang terbesar di dunia

Tempat ini berlokasi di Omaha, Nebraska, Amerika Serikat. Lahannya seluas 53 hektar. Sementara spesies yang menghuninya sejumlah 17.000 hewan dari 962 spesies. Dari segi luas dan jumlah binatangnya memang ada yang lebih besar dan banyak. Namun jika 2 kategori tersebut disatukan, kebun binatang ini tetap lebih unggul.

Baca Juga:  5 Sarang Hewan yang Unik dan Inovatif

5. Kebun Binatang dan Akuarium Columbus

kebun binatang paling bagus di dunia

Sesuai namanya, tempat nirlaba ini terletak di Columbus, Ohio. Kebun binatang sekaligus akuarium ini merupakan rumah bagi 700 spesies hewan yang jumlahnya mencapai 5000-an ekor. Pada 2004, kebun binatang ini melakukan ekspansi sampai seluas 37 hektar. Bahkan pengelola juga mencanangkan perluasan sekitar 48,5 hektar agar bisa menampung lebih banyak hewan.

6. Kebun Binatang San Diego

kebun binatang paling lengkap di dunia, kebun binatang paling besar di dunia

Zoo selanjutnya masuk ke dalam list paling populer di dunia. Kebun binatang ini memang aktif dalam upaya konservasi dan pelestarian binatang. Sudah banyak organisme yang dirawat dan dibesarkan di penangkaran, untuk kemudian dilepas ke habitat aslinya. Total ada 800 spesies berisi 4000 ekor hewan sebagai penghuninya. Mereka hidup bersama di area seluas 40 hektar. Iklim maritim ala California selatan yang cerah sangat bersahabat bagi para hewan.

Baca Juga:  Film Persahabatan Manusia dan Harimau

7. Berlin Zoological Garden

5-7 kebun binatang terbesar di dunia

Kebun binatang tertua dengan luas 34 hektar ini sangat populer di Jerman. Letaknya ada di Tiergarten, Berlin. Pengelola mulai membukanya pada tahun 1844. Di sana terdapat 17.000 hewan dari 1.500 spesies. Banyak penghuni kebun binatang yang menjadi magnet bagi para pengunjung, termasuk polar bear bernama Knut dan giant panda bernama Bao Bao. Sayang sekali, pada Maret 2011, Knut meninggal secara tak terduga.

8. Kebun Binatang Moskow

kebun binatamg di rusia, kebun binatang di seluruh dunia terbaik terbesar

Pada 1864, kebun kebun binatang paling besar ke 8 di list ini ada di Rusia, mulai terbuka untuk umum. Di Eropa sendiri, kebun binatang Mosko merupakan salah-satu yang tertua. Di area luasnya  21,5 hektar ini terdapat 927 spesies dan sekitar 6000 ekor hewan.

Tertarik mengunjungi ‘apartemen hewan’ terbesar di atas? #RD

error: